Sabtu, 26 November 2011

Perbedaan Website, Blog, Dan Facebook

 berikut definisi yang saya kutip dari wikipedia
website adalah kumpulan dari halaman-halaman situs, yang biasanya terangkum dalam sebuah domain atau subdomain, yang tempatnya berada di dalam World Wide Web (WWW) di Internet. Sebuah halaman web adalah dokumen yang ditulis dalam format HTML (Hyper Text Markup Language), yang hampir selalu bisa diakses melalui HTTP, yaitu protokol yang menyampaikan informasi dari server website untuk ditampilkan kepada para pemakai melalui web browser. Semua publikasi dari website-website tersebut dapat membentuk sebuah jaringan informasi yang sangat besar.

Halaman-halaman dari website akan bisa diakses melalui sebuah URL yang biasa disebut Homepage. URL ini mengatur halaman-halaman situs untuk menjadi sebuah hirarki, meskipun, hyperlink-hyperlink yang ada di halaman tersebut mengatur para pembaca dan memberitahu mereka sususan keseluruhan dan bagaimana arus informasi ini berjalan.

Beberapa website membutuhkan subskripsi (data masukan) agar para user bisa mengakses sebagian atau keseluruhan isi website tersebut. Contohnya, ada beberapa situs-situs bisnis, situs-situs e-mail gratisan, yang membutuhkan subkripsi agar kita bisa mengakses situs tersebut.

Blog merupakan singkatan dari “web log” adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.

dalam perkembangannya sebuah webiste sering kali bersifat statis dan aplikatif, sedang sebuah blog bersifat dinamis dan personal menurut opini saya.

Facebook merupakan salah satu layanan jaringan sosial internet yang gratis dimana kita dapat membentuk jaringan dengan mengundang teman kita. Dan dari jaringan yang kita bentuk, kita dapat memperhatikan aktifitas mereka, mengikuti permainan/ join game yang direkomendasikan, menambahkan teman atau jaringan kita berdasarkan organisasi sekolah, daerah domisili kita, dan seterusnya. Bisa dibilang fasilitas untuk berteman dan membina kehidupan sosial benar-benar lengkap deh.

Saat ini saking terkenalnya facebook sehingga sekarang menempati ranking 7 sebagai website paling sibuk di dunia. Selain itu katanya dengan tingkat fenomalnya malah akan difilmkan kisah suksesnya. So, kita tunggu aja untuk yang satu ini.

Bagi Anda yang makin penasaran, pada artikel selanjutnya dari saya akan ditunjukkan cara-cara mendaftar dan memaksimalkan penggunaan dari facebook ini.

Sementara itu, untuk mengetahui lebih lanjut bagaimana kalau kita kunjungi websitenya langsung di  http://www.facebook.com ?

http://eka.web.id/bedanya-web-dan-blo.html
http://tutorialinternet.wordpress.com/2009/01/01/apa-itu-facebook/

Macam-macam Social Networking Yang ada Beserta Fitur / Fasilitas Yang Membedakannya Dengan Yang Lain.

Situs jejaring sosial adalah sebuah alat atau media untuk memudahkan dan membantu orang - orang dalam bersosialisasi maupun berkomunikasi dengan orang lain bahkan saat ini situs jejaring sosial menjadi sebuah trend dikalangan masyarakat. Situs jejaring sosial mempunyai banyak fasilitas dan kemudahan untuk kita nikmati seperti chatting, mengirim pesan, berbagi gambar atau video. Membuat halaman ataupun grup dan masih banyak lagi fasilitas dan kemudahan oleh situs jejaring sosial. Saat ini, terdapat banyak situs - situs jejaring sosial yang memiliki fasilitas dan fitur – fitur yang berbeda. Di bawah ini adalah beberapa situs – situs jejaring sosial yang ada saat ini.

- Facebook



Facebook adalah situs web jaringan sosial yang diluncurkan pada 4 Februari 2004 dan didirikan oleh Mark Zuckerberg, seorang lulusan Harvard dan mantan murid Ardsley High School. Keanggotaannya pada awalnya dibatasi untuk siswa dari Harvard College. Dalam dua bulan selanjutnya, keanggotaannya diperluas ke sekolah lain di wilayah Boston (Boston College, Boston University, MIT, Tufts), Rochester, Stanford, NYU, Northwestern, dan semua sekolah yang termasuk dalam Ivy League. Banyak perguruan tinggi lain yang selanjutnya ditambahkan berturut-turut dalam kurun waktu satu tahun setelah peluncurannya. Akhirnya, orang-orang yang memiliki alamat surat-e suatu universitas (seperti .edu, .ac.uk, dll) dari seluruh dunia dapat juga bergabung dengan situs ini. Selanjutnya dikembangkan pula jaringan untuk sekolah-sekolah tingkat atas dan beberapa perusahaan besar. Sejak 11 September 2006, orang dengan dengan alamat surat-e apa pun dapat mendaftar di Facebook. Pengguna dapat memilih untuk bergabung dengan satu atau lebih jaringan yang tersedia, seperti berdasarkan sekolah tingkat atas, tempat kerja, atau wilayah geografis. Hingga Juli 2007, situs ini memiliki jumlah pengguna terdaftar paling besar di antara situs-situs yang berfokus pada sekolah dengan lebih dari 34 juta anggota aktif yang dimilikinya dari seluruh dunia. Dari September 2006 hingga September 2007, peringkatnya naik dari posisi ke-60 ke posisi ke-7 situs paling banyak dikunjungi, dan merupakan situs nomor satu untuk foto di Amerika Serika, mengungguli situs publik lain seperti Flickr, dengan 8,5 juta foto dimuat setiap harinya.


- Millat Facebook

Kontroversi group everybody draw muhammad day yang ada di facebook beberapa waktu yang lalu membuat beberapa negara muslim di dunia mengecam keras pemilik facebook untuk menutup group tersebut, tak terkecuali Indonesia. Bahkan di Pakistan, salah satu negara muslim di dunia dengan keras memblokir penggunaan facebook di negara tersebut. Dan tadi ketika saya mengunjungi akun facebook saya, untuk melihat apa yang sedang update di sana, saya membaca status teman saya yang isinya tentang millatfacebook. Millatfacebook.com adalah jejaring sosial teranyar yang diluncurkan oleh 6 orang ahli IT yang berasal dari Lahore, Pakistan. “Millatfacebook adalah situs jejaring sosial pertama Pakistan. Situs ini ditujukkan untuk kaum muslim dan kami juga terbuka untuk pemeluk agama lainnya,” tulis situs tersebut. Situs ini hampir mirip dengan apa yang ada di facebook, mulai dari tampilannya dan juga fitur yang tersedia, mulai dari menulis di wall teman, kirim foto, chat dll.

- Friendster

Friendster, yang ide penamaannya berasal dari nama Napster, adalah sebuah situs web jaringan sosial di mana seorang pengguna akan membuat identitas maya dan kemudian mengisi data dirinya untuk kemudian mendapatkan account di Friendster. Dalam Friendster, kita juga dapat melihat teman dari teman kita dan teman dari teman dari teman kita, selain melihat teman kita sendiri. Friendster dimulai sejak tahun 2002 oleh Jonathan Abrams dan sekarang sudah melewati masa beta test. Sejak awal 2005, Friendster juga telah memulai fitur blog. Bahasanya juga sudah multi-language. Dan kini sudah ada versi untuk mobile-nya.

- Twitter

Twitter adalah suatu situs web layanan jaringan sosial dan mikroblog yang memberikan fasilitas bagi pengguna untuk mengirimkan "pembaharuan" berupa tulisan teks dengan panjang maksimum 140 karakter melalui SMS, pengirim pesan instan, surat elektronik, atau aplikasi seperti Twitterrific dan Twitbin. Twitter didirikan pada Maret 2006 oleh perusahaan rintisan Obvious Corp. Kesuksesan Twitter membuat banyak situs lain meniru konsepnya, kadang menawarkan layanan spesifik lokal suatu negara atau menggabungkan dengan layanan lainnya. Suatu sumber bahkan menyebutkan bahwa paling tidak ada 111 situs web yang memiliki layanan mirip dengan Twitter.

- My Space

MySpace adalah situs jaringan sosial populer yang menawarkan jaringan antar teman, profil pribadi, blog, grup, foto, musik dan video untuk remaja dan dewasa di seluruh dunia. Markas situs ini terletak di Beverly Hills, California, Amerika Serikat. Tetapi pada tahun 2005, News Corp membeli MySpace dengan harga 580 juta dollar AS dan MySpace resmi berpindah tangan menjadi milik News Corporation.

- Hi Five

Hi5 adalah salah satu situs jejaring sosial. Situs ini pada tahun 2008 termasuk salah satu dari 20 situs jejaring sosial yang paling sering dikunjungi oleh pengguna internet di seluruh dunia (sebagian besar orang yang mengunjungi Hi5 terinstall toolbar Alexa dalam browser mereka. Pendiri Hi5 sendiri yakni Ramu Yalamanchi pada tahun 2003 yang juga menjabat sebagai CEO. Pada bulan Januari 2009, Hi5 mengklaim dirinya memiliki lebih dari 60 juta anggota atau member aktif.


- Koprol

Koprol merupakan salah satu jejaring sosial made in Indonesia. Koprol tergolong unik karena jika anda check-in (log-in) dengan ponsel, ponsel anda dapat berfungsi sebagai GPS tanpa adanya aplikasi GPS di ponsel tersebut. Setelah anda log-in anda dapat melihat user lain yang sedang ada di lokasi yang sama (kota yang sama). Seperti yang saya kutip dari Wikipedia, sistem kerja Koprol merupakan gabungan dari sistem lifestream Twitter, sistem komentar Plurk, dan sistem lokasi seperti Brightkite. Keunggulan inilah yang membuat Yahoo! tertarik mengakuisisi Koprol pada tanggal 25 Mei 2010 dengan nilai yang tidak disebutkan.

- Yahoo Meme

Sudah tahu-lah siapa yang membuat situs jejaring ini. Yahoo! Yap, Yahoo! merilisnya merilisnya pada bula Agustus 2009. Yahoo! Meme atau sering disebut juga Yahoo! Mim, nama meme sendiri tidak memiliki arti khusus. Namun, istilah "meme" di web dikenal sebagai sesuatu yang menyebar dengan cepat dan perhatian semua orang. Istilah ini diambil dari sebuah buku berjudul "The Selfish Gene" karya Richard Dawkins yang diterbitkan pada tahun 1976. Kata "meme" menurut Richard Dawkins mengacu pada suatu kepingan kecil dari budaya atau perilaku yang kemudian menduplikasi menjadi banyak di kalangan orang-orang, serupa dengan yang terjadi pada gen dalam bidang biologi. Jadi harapan Yahoo! memberi nama "Meme" tidak lain tidak bukan supaya Yahoo! Meme menyebar dengan cepat, seperti duplikasi gen dalam biologi. Yahoo! Meme hampir mirip seperti Twitter. Kenapa mirip ? Yahoo! Meme memiliki kemiripan fitur seperti Twitter yakni @reply (balasan) dan direct messages. Meme juga memiliki kemiripan lainnya yakni menganut sistem follower seperti Twitter dan juga Repost (yang dalam Twitter dikenal dengan Retweet).

- Bebo

Bebo adalah sebuah situs jejaring sosial yang popular yang dibuat pada bulan Januari 2005. Ini banyak dipakai di beberapa Negara termasuk Irlandia, Kanada, Amerika Serikat, Inggris, Selandia Baru dan Australia. Versi bahasa Polandia sudah dirilis yang menggunakan database user yang berbeda. Ada planning untuk merilis versi bahsa Prancis, German dll. Dibuat oleh suami dan istri Michael dan Xochi Birch, Bebo diluncurkan secara resmi pada bulan Juli 2005. Lalu AOL (America OnLine) membelinya pada 13 Maret 2008 sekitar 850 juta dollar. "Bebo" adalah kependekan dari "Blog early, blog often".

- Orkut

Situs jejaring sosial ini dilaunching pada tanggal 22 Januari 2004 oleh Google Inc. Situs ini merupakan dari karyawan Google sendiri, jadi bukan merupakan hasil akuisisi dari pihak manapun. Dinamai Orkut, karena nama itu sebagai bentuk dedikasi Google terhadap kreatornya yang bernama Orkut Büyükkökten. Orkut tidak begitu populer di Indonesia. Seperti yang saya kutip dari Wikipedia, pengguna Orkut kebanyakan dari negeri Samba (Brasil) dengan presentase sebesar 51.09% kemudian diikuti oleh India 20.02% (Data dirilis Desember 2009). Orkut juga mendukung banyak bahasa (multilingual) seperti jejaring sosial pada umumnya. Orkut memiliki jumlah user sebanyak 200 juta orang diseluruh dunia.

- Fupei

Jika anda melihat judulnya pasti anda terkecoh karena pasti anda menebak situs ini berbau Jepang atau Cina. Ternyata anda salah, situs ini buatan anak Indonesia asli. FUPEI adalah kependekan dari Friends Uniting Program Especially Indonesian adalah sebuah situs jaringan sosial yang berdiri pada bulan Mei 2004 menyediakan ruang gerak untuk kegiatan pertemanan bagi penggunanya secara interaktif. Berawal dari booming situs-situs jaringan sosial seperti friendster pada tahun 2004, FUPEI yang turut ikut memberikan sebuah ruang untuk pengguna internet di Indonesia merupakan sebuah bentuk user-generated-content yang mencakup foto, musik, video, dan lain-lain. Pengguna-pengguna tersebut kemudian dikenal dengan nama fupeis.

- Linked In

LinkedIn adalah situs web jaringan sosial yang berorientasi bisnis, terutama digunakan untuk jaringan profesional. Sampai September 2007 situs ini memiliki lebih dari 14 juta pengguna terdaftar, meliputi 150 industri dan lebih dari 400 bidang ekonomi yang diklasifikasi menurut jasanya. CEO LinkedIn saat ini adalah Dan Nye dan kantornya berlokasi di Mountain View, California. Perusahaan ini didanai oleh Greylock, Sequoia Capital, Bessemer Venture Partners, serta European Founders Fund. LinkedIn mulai meraih keuntungan (arus kas positif) sejak Maret 2006.

- Plurk

Plurk, pasti sudah banyak yang dengar dan pakai jejaring sosial satu ini. Plurk dirilis pada tanggal 12 Mei 2008. Plurk sendiri sangat populer di Taiwan, Filiphina dan Indonesia. Plurk sendiri merupakan akronim dari Peace, Love, Unity, Respect dan Karma. Plurk memiliki keunikan tersendiri dibanding dengan jejaring sosial lainnya, yakni plurk akan memberikan reward kepada plurker (sebutan bagi user plurk) yang dikenal dengan nama karma. Karma akan diberikan berdasarkan jumlah response terhadap plurk yang di posting seseorang, keaktifan dalam pertemanan dan jumlah perekrutan anggota baru.

- Tumblr

Tumblr,salah satu mikro blog atau jejaring sosial yang anda dapat coba. Tumblr dibuat oleh David Karp pada tahun 2007 dan sampai sekarang sudah memiliki user kurang lebih sebanyak 3 juta orang. Berdasarkan posting David Karp di Tumblr Staff blog pada 15 Maret 2010, rata-rata 2.000.000 posting dibuat dan 15.000 pengguna baru setiap harinya.

- Kongkoow

Kongkoow merupakan situs jejaring sosial bercitarasa lokal yang menyediakan fasilitas sangat lengkap seperti akun email, file sharing, video streaming, dan blogging. jadi sebetulnya kualitas produk-produk indonesia gak kalah bagus dan kreatif dibandingkan dengan produk luar dan mungkin bisa menyaingi produk luar,siapa tau indonesia bisa terkenal dengan website jejaring sosialnya.

- Adandu

Adandu memiliki tampilan logo dan website yang didominasi warna merah-putih serta maskot berbentuk kartun bintang kuning. Adandu mulai diluncurkan dalam versi beta di bulan Oktober 2009. Berdasarkan data Alexa pada Mei 2009 laju pertumbuhan jumlah halaman website Adandu yang diakses (pageviews) dalam tiga bulan naik 6000%. Sedangkan laju waktu tinggal per orang (average time on site) tumbuh 2400%. Data ini menunjukkan meningkatnya jumlah dan loyalitas pengunjung yang mengakses website.



- Digli

DIGLI adalah situs pertemanan dengan rasa Indonesia dimana seluruh pengguna DIGLI bisa berinteraksi satu sama lain sehingga membentuk sebuah aktifitas bersosialisasi.Lebih mudah mendapatkan temanDengan DIGLI, para pengguna bisa lebih mudah mendapatkan teman-teman baru karena di sini para pengguna DIGLI lebih mudah mengakrabkan diri dengan pengguna lainnya. Selain itu, berbagai fasilitas yang tersedia sangat mendukung para penggunanya untuk menjalin komunikasi dengan pengguna-pengguna lainnya,kalau dalam penilaian situs ini menggabungkan antara facebook dengan kaskus.

- Otofriends

merupakan sebuah social networking yang baru, diperkenalkan tahun 2008. Situs ini mengusung tema jejaring sosial dengan tagline “Community Gathering, Start From Indonesia”. Otofriends dikembangkan oleh mahasiswa asli dari Indonesia, sampai saat saya menulis posting-an ini, saya belum tahu siapa nama pasti mahasiswa tersebut, (pemilik tidak mengespost jati dirinya, hanya menisbahkan diri sebagai Team Otofriends) beberapa forum mengidentifikasinya sebagai mahasiswa Perguruan Tinggi terkemuka di Indonesia. Beberapa user yang telah bergabung, menilai akses Otofriends tergolong cepat dengan fitur komplit serta terus bertambah. Jika dibandingkan dengan Facebook, fitur Otofriends mirip Facebook. Fitur Otofriends dapat dikatakan merupakan kombinasi dari Facebook, Yahoogroups, Friendster, bahkan Multiply.

- Lilo City

LiLO singkatan dari Little Online yang dikembangkan sebagai medium berkumpul anak muda yang berkonsep virtual world society (VWS). Sandi Pinatabahri, Manajer Bisnis M-Stars, menyampaikan, “Kami mengembangkan LiLO ke arah VWS karena memang kami ingin memberikan tempat untuk anak-anak muda bersosialisasi, berkreasi, dan mengekspresikan dirinya di virtual world.”

http://okkyesatrya.blogspot.com/2011/11/sebutkan-macam-macam-social-networking.html#more

kerugian dan keuntungan social networking

Social networking atau sering disebut dengan situs jejaring sosial merupakan website yang memiliki fungsi sebagai media interaksi sosial dengan jaringan pertemanan yang ditambahkan dalam account.
Saat ini, social networking yang paling diminati dikalangan masyarakant adalah facebook dan twitter. Dengan tercatat sebanyak 500juta pengguna facebook dan 200juta pengguna twitter di dunia.
Dengan adanya facebook dan twitter menjadi situs jejaring sosial yang paling popular telah membuka pintu bagi perusahaan sebagai peluang dan kepentingan bisnis mereka. Perusahaan perusahaan tampaknya menyadari bahwa terdapatnya keuntungan dari perkembangan situs jaringan ini. Tetapi apabila kita berbicara mengenai keuntungan dari penggunaan situs jejaring, keuntungan itu adalah bagaimana perusahaan bisa menempatkan dan menyebarkan informasi tentang produk ataupun jasa sehingga informasi tersebut diakses oleh orang banyak, hal ini dapat disebut sebagai marketing strategy. Selain keuntungan, penggunaan media ini memliki kerugian juga yang dapat berdampak seperti resiko reputasi dimana suatu perusahaan akan memiliki image yang buruk.
Setiap perusahaan selalu mencari jalan untuk memasarkan produk dan jasa serta bisnis mereka dengan target yang meliputi pemilik bisnis, pengusaha, manajer penjualan, pemasaran pribadi, siapapun yang mencari pekerjaan, dll. Sehingga perusahaan menggunkan facebook dan twitter sebagai penunjang bisnis mereka.
Berikut penjelasannya,
Manfaat Social Networking facebook dan Twitter untuk bisnis:
- Merupakan sebuah media dan diakses oleh jutaan pengguna sehingga sudah memiliki pangsa dalam memasarkan produk dan jasa dan bisa menarik banyak perhatian dari berbagai kalangan.
- Merupakan salah satu titik intersepsi potensial untuk membangun hubungan anatara produsen dan konsumen dikarenakan adanya proses komunikasi dengan cara information broadcast dan bisa menggunakan metode upload gambar, event dan pesan text.
- Memiliki fitur update status dan comment sehingga bisa digunakan sebagai sebuah media untuk proses benchmarking.
- Dapat mengumpulkan informasi dari perusahaan-perusahaan yang lain yang menggunakan media social networking ini sebagai media pemasarannya, bagaimana perusahaan tersebut mempromosikan produk/jasa dan kondisi perusahaan tersebut.
Kerugian menggunakan media social networking seperti facebook dan twitter, adalah:
- Dapat mempengaruhi reputasi suatu perusahaan.
- Memerlukan proses identifikasi perusahaan ataupun pelanggan dikarenakan facebook dan twitter sebenarnya digunakan sebagai media social networking.
Dari manfaat dan kerugian seperti diatas, diperlukan adanya pemahaman yang lebih jauh seperti apa strategy marketing dan manajemen dalam memasarkan produk ataupun jasa, dan perlu adanya knowledge atas batasan-batasan yang ada pada facebook dan twitter sehingga perusahaan dapat berhati-hati dalam membuat suatu keputusan.

Apa itu Social networking

Social networking sepertinya telah menjadi fenomena global. Facebook, Friendster, MySpace, Youtube dan lainya menjadi topik hangat di berbagai media di seluruh dunia selama dua tahun terakhir ini. Bahkan majalah Times memilih YOU (pengguna social media) sebagai Person of the Year tahun 2006. Namun, benarkah social media sudah mendunia dan menjadi aktivitas global? Untuk mengetahui hal tersebut lembaga riset Synovate melakukan riset di 17 negara, termasuk Indonesia, dengan 13 ribu responden usia 18-65 tahun. Hasilnya mengejutkan.
Pertama, masih banyak yang tidak tahu apa itu social media.
Synovate melakukan riset dengan pertanyaan pertama yang yang sederhana namun amat mendasar: “Do you know what online social networking is?”
Hasilnya tidak seperti yang dibayangkan banyak orang.  Ternyata hanya 42 persen yang tahu social networking. Sebagian besar lainnya, yang 58 persen masih gelap soal mahluk bernama social media.
Synnovate mengakui, hasil itu karena rentang usia responden sangat luas. Akan beda hasilnya jika respondennya hanya kawula muda.
Meski demikian, ada tiga negara yang sebagian besar warganya paham social networking. Yakni Belanda (89 persen), Jepang(71 persen) dan Amerika Serikat ( 70 persen).
Kedua, meski banyak lahir di Amerika Serikat, online social networking tidaklah US-centric.
Synovate kemudian melakukan studi lebih dalam untuk mengetahui siapa yang menjadi member online social media. Secara keseluruhan, 26 persen responden menyatakan sebagai pengguna social media. Namun prosentase terbesar bukan dari AS, negara yang melahirkan banyak situs social networking. Yang tertinggi, lagi-lagi, dari Belanda (49 persen). Kemudian disusul oleh Uni Emirat Arab (46 persen), Kanada (44 persen), baru kemudian AS (40 persen). Namun dari segi jumlah, tetap saja AS terbesar karena 40% dari jumlah penduduk yang amat besar.
Ketiga, satu orang bisa punya banyak situs online social networking.
Pertanyaan berikutnya yang dilempar Synovate adalah situs social networking apa yang dipunyai responden. Jawabannya beragam. Ada yang menyebut satu atau dua. Ada pula yang memiliki banyak. Nah, Uni Emirat Arab, India, Indonesia dan Bulgaria adalah negara-negara yang warganya membuka banyak account di situs social media.
Meski saya bukan responden, saya termasuk yang membuka account di lebih dari 10 social networking. Sebagian besar yang saya kenal di Internet pun memiliki lebih dari tiga situs social networking.
Social networking favorit saya sekarang Facebook dan Plurk.
Nah, apa jawaban responden mengenai social networking favoritnya?. Silahkan simak tabel di bawah ini.



















http://www.virtual.co.id/blog/web-20/belum-banyak-yang-tahu-social-networking/

Cara Mendaftarkan Blog Agar Terindex di Google,

1. Cara daftar ke Google

Udah punya akun google kan?…Untuk daftar di google,masuk ke addrul google di http://www.google.com/addurl atau klik disini. Isi form registrasi yang diajukan hingga selesai lalu isikan alamat blog sobat dan kasih komentar sesuai tema blog. Trus klik Add Url. Selesai..

N.b: cukup url utama aja yg di masukkan..contoh:http://www.pandaanku.com/  .....dan untuk postingan berikutnya si mbah google udah ngerti kok n bakalan mengindex di halaman google.
 

CARA MENGHASILKAN UANG DARI BLOG

menghasilkan uang dari blog atau cara menghasilkan uang dari internet adalah cara seseorang mendapatkan uang dari bisnis online. pada dasarnya bisnis online itu sama saja dengan bisnis offline perlu modal walau modal bisnis online lebih kecil daripada bisnis offline. sebagai contoh bisnis offline misalnya bisnis batu alam, peluang bisnis budidaya ikan mas atau bisnis bibit tanaman misalnya bibit jati unggul itu semua membutuhkan modal yang lumayan besar untuk bisa bisnis tersebut, beda halnya dengan bisnis online untuk yang sederhana saja modal yang dibutuhkan hanya akses internet dan kemauan serta kerja keras. Baiklah sebelum membaca postingan ini sebaiknya anda membaca langkah awal belajar bisnis online dahulu, karena cara menghasilkan uang dari blog atau internet ini adalah kelanjutan dari posting saya yaitu langkah awal belajar bisnis online.

Sebelumnya saya sebaai admin majalengka.biz bukan untuk menggurui anda tapi di sini saya hanya sharing bagaimana hanya dengan membuat blog bisa menghasilkan uang. saya bukanlah master bisnis online atau jago mencari uang di internet, saya juga masih belajar dari mereka-mereka para master bisnis online. penghasilan dari internet yang saya lakukan tidak seberapa hanya cukup untuk membayar akses internet tiap bulannya dan uang jajan tentunya.

Kembali ke pokok bahasan yaitu bagaimana cara mendapatkan uang dari blog, dan untuk trik kali ini adalah saya akan membahas bagaimana cara mendapatkan uang dari blog dengan blog gratisan yaitu blogspot. Ada beberapa syarat sebelum bisa menghasilkan uang dari blog gratisan, yaitu anda harus memiliki blog yang bagus dan memiliki visitor atau pengunjung blog yang banyak.

Setelah anda belajar langkah awal bisnis online kini anda masuk ke tahap selanjutnya yaitu bagaimana cara menghasilkan uang dari blog. Ada beberapa cara untuk mendapatkan uang dari blog salah satunya adalah dengan mengikuti program PPC (pay per click), PPP (Pay per post), PPL (Pay per lead), atau istilah lain CPC (Cost Per Click), CPA (Cost per Action) , dan CPP (Cost Per Post) atau CPM (Cost Per Mile/Thousands), job review, affiliate marketing, menjadi reseller, membuat toko online / online store blog, dan masih banyak lagi.

Mungkin anda pusing yang mana dahulu yang harus saya ikuti?. Agar anda tidak bingung saya sarankan anda untuk membuat blog yang selalu di update dan memiliki banyak pengunjung, untuk cara mendapatkan pengunjung pelajari cara belajar SEO ini berguna agar blog banyak pengunjungnya, setelah memiliki blog, langkah selanjutnya cara yang paling mudah untuk mendapatkan uang dari blog adalah dengan memasang iklan. Ada banyak website jasa penyedia iklan untuk para blogger misalnya: Kumpulblogger.com, kliksaya.com, adsensecamp.com, idblognetwork.com, silahkan daftarkan blog anda ke salah satu website tersebut atau ke semuanya juga boleh.

Setelah terdaftar anda tingal pasang kode java script yang disediakan oleh jasa iklan tersebut pada blogspot anda. Setelah itu perbanyak pengunjung ke blog anda. Insya Allah semakin banyak pengunjung ke blog anda maka akan semakin banyak penghasilan dari blog anda. Pekerjaan anda hanya tinggal posting saja.

Kesimpulannya dari bahasan di atas biar lebih jelas lagi adalah:
  1. Buatlah Blog yang unik dan hindari copy paste.
  2. Perbanyak visitor / pengunjung.
  3. Daftarkan ke jasa penyedia iklan yaitu kumpulblogger, kliksaya, idblognetwork, adsensecamp.
  4. Copy atau ambil kode iklan dari jasa penyedia iklan tersebut.
  5. Paste-kan pada blog anda.
  6. Selamat anda bisa memiliki bisnis online dengan blog.

Semoga bermanfaat walau bahasannya muter-muter saja. Untuk pembahasan selanjutnya kalau sempat akan saya bahas bagaimana cara mencari uang di internet sebagai reseller produk orang lain dan bisnis online sebagai affiliate amazon, atau bisnis online affiliate marketing Amazon.

http://www.majalengka.biz/2011/04/cara-menghasilkan-uang-dari-blog.html